AXA Workshop: Ayo Bikin Film Pendek!

movie competition

Bagaimana cara bikin film oke? Film yang orang kalau usai nonton langsung komen:  “wah ini film gue banget nih”, atau “Men, gw pernah ngalamin kayak gini nih”. Pembuat film, Dennis Adhiswara punya resepnya. 


Skrip Oke = Sembako

“Sekarang saya tanya. Ini boleh curcol. Ga bakal saya ketawain. Manusia tidak bisa hidup tanpa apa sih? Gelitik pemeran Mamet dalam Ada Apa Dengan Cinta itu bertanya di depan ratusan peserta AXA Short Movie Workshop & Competition di SAE Institute, FX Sudirman, Jakarta (8/5/13).

Spontan kami jawab: Cinta. Makan. Nafas. Uang. Cita-cita. Mimpi. Apa kesamaan dari itu semua? Ternyata, menurut Om Dennis, begitu sapaan akrabnya, yang kami sebutkan tadi ada kesamaan dengan sembako (sembilan bahan pokok). Entah kenapa sontak ingat Thomas Jorghi, sembako cinta. Anyways, kesamaannya adalah semua elemen tersebut merupakan kebutuhan dasar. "Ada orang tanpa cinta bisa nelangsa. Hidup tanpa cinta memang hambar,” papar si Om yang langsung disetujui, direspon riuh para filmaker pemula ini.

Maka, lanjutnya, karakter dalam film yang akan kami buat pun harus memiliki sesuatu yang primal, kebutuhan, mendasar dan diidam-idamkan. “Itulah yang menjadi premis dasar semua film di muka bumi ini,” ungkap arsitek layaria.com ini kalem.

Contoh; The Hobbit. Apa primalnya? Tempat tinggal kaum Dwarf. Mereka harus rela mengumpulkan bantuan untuk merebutkan kembali tempat tinggal mereka yang dirampas naga. Contoh lain: TAKEN. Primalnya adalah: anak. Diculik dan mau diperdagangkan. Jadi si tokoh utama mengerahkan semua kemampuannya sebagai agen CIA mengejar sang penculik dengan cara di luar hukum.

Nah, bagaimana dengan film pendek yang durasinya tak lebih dari 7 menit? Tentu kita dituntut lebih efektif dan efisien lagi tentang apa yang ingin disampaikan.

Dan masih banyak lagi tips and trick penting dibagikan Om Dennis yang bikin kami makin termotivasi ikutan kompetisi film pendek ini, seperti distribusi dan promosi, cara mensiasati sound, memaksimalkan properti yang ada, dsb.

movie competition with axa insurance



Dari Axa dan Cinemags

Seiring dengan maraknya produksi film pendek yang dibuat oleh anak-anak muda Indonesia, Cinemags sebagai majalah film terbesar di Indonesia menyadari betul bahwa hal positif ini perlu didukung. Dengan menggandeng perusahaan asuransi terbesar, AXA Indonesia, Cinemags mengadakan kompetisi film pendek bertajuk AXA Short Movie Competition. 

Mengusung tema “Saya Berani”, rangkaian acara ini dimulai dari bulan Mei hingga Juni2013 yang ditutup oleh malam apresiasi (awarding night) pada bulan Juli 2013. Untuk lebih mengenalkan kompetisi ini pada publik, akan diselenggarakan workshop di tiga kota besar dengan rincian Kota Jakarta pada tanggal 6 Mei 2013 (Marley’s Cafe) & 8 Mei 2013 (SAE Institute), dilanjutkan Kota Bandung: 13 Mei 2013 (Fikom UNPAD Jatinangor), dan KotaYogyakarta: 16 Mei 2013 (Universitas Atmajaya).

Dalam workshopnya dijelaskan mengenai tips dan trik seputar pembuatan film pendek yang dipandu dua nama yang sudah tidak asing di mata para penikmat film Indonesia, Ifa Isfansyah dan Dennis Adhiswara yang juga bertindak sebagai juri dalam festival ini. Selain itu, pihak AXA Indonesia juga akan berbagi informasi pada peserta workshop bagaimana cara untuk mengembangkan karier dan mencapai sukses.

AXA Short Movie Competition ini akan memperebutkan enam kategori penghargaan dengan total hadiah mencapai 65 juta rupiah. Adapun rincian kategorinya antara lain: 

- The Best Movie
- The Best Scenario
- The Best Director
- The Most Favorite Movie on Youtube
- The Most Viewed Movie
- AXA Staff Choice

Kompetisi ini merupakan wujud kepedulian AXA dalam mendukung potensi dan kemajuan para generasi muda di Indonesia. Dengan diselenggarakannya kompetisi ini, AXA mengharapkan agar anak-anak muda Indonesia dapat terpacu untuk lebih mengembangkan kreativitasnya dan berani untuk mencoba hal-hal baru yang positif di luar zona nyamannya. 

Untuk Informasi lebih lanjut mengenai kompetisi ini dapat dilihat di situs cinemags dan kariruntuksemua.com. Bisa juga melalui facebook Cinemags atau follow twitter @CINEMAGSNEWS dan @AXA_Financial.

ps: oia, tiap peserta workshop dapat ini lho. how cool is that? :D




Komentar